Card image cap

TAMAN PINTAR TERIMA TANDA KEANGGOTAAN PUTRI

www.tamanpintar.co.id - Selasa, 4 Juni 2024 Taman Pintar bersama sejumlah pengelola Taman Rekreasi di Daerah Istimewa Yogyakarta menerima tanda keanggotaan PUTRI (Perhimpunan Usaha Taman Rekreasi Indonesia). Tanda keanggotaan ini diserahkan oleh ketua DPD PUTRI DIY GKR Bendara, didampingi oleh Ketua DPD PUTRI Pusat, Hans Manangsang.

Taman Pintar menjadi anggota aktif PUTRI sekaligus menempatkan diri sebagai salah satu pengurus DPD PUTRI DIY. Dengan menjadi bagian dari PUTRI , Taman Pintar turut aktif dalam upaya memajukan eksistensi Taman  Rekreasi sebagai salah satu destinasi wisata melalui sinergi dan kolaborasi, serta sharing pengetahuan dan pengalaman pengelolaan destinasi.

Dalam agenda tersebut, DPD PUTRI DIY mengundang juga segenap pemangku kepentingan dalam dunia pariwisata untuk mendiskusikan tema dan isu yang tengah hangat dalam “ NGOPI” atau Ngobrol Bersama Putri. Kali ini tema yang diangkat adalah safety tour dan pengemasan studi wisata yang menarik. Sebagaimana menjadi perhatian bersama bahwa saat ini cukup banyak insiden kecelakaan yang menimpa rombongan wisatawan. Bahkan terjadi pro dan kontra tentang studi tour di kalangan sekolah. Di sisi lain, pelaku pariwisata juga baru bangkit dari keterpurukan di masa pandemi. Hal ini tentu menjadi tanggungjawab bersama baik dari pihak penyelenggara studi tour, biro perjalanan, pengelola destinasi, maupun pemerintah daerah. Harapannya, semua pemangku kepentingan tersebut dapat berperan aktif sesuai peran masing-masing dalam rangka mewujudkan semangat CHSE dalam dunia pariwisata.